Jika dibandingkan dengan seri pertamanya, disini kurang begitu di-eksplorisasikan. Gaya plot ceritanya masih sama. Andalan komedinya terasa mirip dari seri sebelumnya. Dengan kata lain, apa yang sudah di-komedi-kan di seri pertama diulang kembali dengan gaya kurang lebih sama. Ada beberapa yang masih menghibur dengan kekocakan ala Eunsik. Gaya Eunsik masih tetap polos lugu ini memang menarik disimak. Disini, lebih menonjol adalah aroma drama-nya. Sisi kekocakannya biasa saja, sisi vulgarnya mengalami grafik "turun" tak se-"panas" seri perdananya. Keseluruhan, masih menghibur. Tapi jika disandingkan dengan seri perdananya, template plot film terasa copy paste , namun tidak 100%. Komedi-nya masih kalah mantab. Drama, meski menjadi lebih menonjol dari seri sebelumnya, namun tetap biasa saja. Juga disini minus score pengiring yang manis seperti di Sex Is Zero One . Sex Is The Zero 2 (2007) - 6/10