Skip to main content

Posts

Balas dendam terselubung misi pemerintah

Bicara soal film memang paling besar pengaruhnya adalah soal selera. Seperti film garapan sutradara Denis Villeneuve ini, yang mendapatkan rating bagus juga box office, tapi justru "berat" buat penulis. Posisi saat menonton film ini kurang lebih seperti posisi yang dialami karakter Kate saat direkrut secara sukarela masuk ke dalam tim yang dikomandoi oleh Matt Graver dan Alejandro. Bingung. Seperti ada "kegelapan" yang menutupi maksud misi Matt dan Alejandro. Sejauh yang bisa penulis tangkap, ternyata peran Kate dalam misi memburu Manuel Diaz, gembong narkoba asal Meksiko, hanyalah persyaratan belaka untuk melancarkan aksi balas dendam pribadi Alejandro. Alur ceritanya berat. Minim aksi laga. Tikungan ceritanya tidak terlalu mengejutkan karena memang dari awal karakter Kate dan Matt-Alejandro sudah nampak "berseberangan". Jadi, tidak terlalu mengejutkan (bukan menjadi twist cantik) juga ketika latar belakang pemburuan Manuel Diaz ini terbu

Ancaman menjijikan untuk petugas malam

Tentu saja, hal utama yang menarik dari film ini adalah nama besar Stephen King. Dan, memang ada beberapa karya Stephen King yang penulis sukai bahkan meskipun "telat" menyaksikannya. Contohnya, Cujo , sebuah horor klasik dengan alur cerita dan gaya horor yang "ketinggalan jaman" untuk saat ini, namun masih memikat - setidaknya untuk selera penulis-. Kali ini, masih berhubungan dengan urusan horor binatang. Tapi, setelah usai menyantap habis sajian horor yang terbit tahun 1990 ini, terasa jauh berbeda dengan horor ala Cujo atau Pet Sematary . Begitu pula dengan kualitas alur ceritanya yang tidak bisa menembus masa layaknya drama Misery. Disini benar-benar terasa kaku ala horor klasik secara umum. Bisa ditebak arah horornya. Bahkan penampilan "lakon jahat"-nya meskipun berusaha ditampilkan dengan teknologi canggih saat itu, tentu saja terasa "boneka" jika dibandingkan dengan teknologi jaman sekarang. Horor di film kali ini, bukan

Pulau surga yang terlarang

Akhirnya, tuntas sudah rasa penasaran selama ini dengan film ini. Movielitas sendiri sudah pernah mendengar "suara" film ini saat rilis nya dulu. Salah satu yang paling santer dibicarakan adalah lokasi syuting-nya. Secara cerita, diluar ekspektasi karena Movielitas mengira bahwa film garapan Danny Boyle ini adalah film misteri kriminal dengan konsep pembunuhan atau misteri bernuansa spiritual. Ternyata bukan. Drama travelling biasa. Seorang turis Amerika berlibur di Thailand dan secara kebetulan mendapatkan informasi tentang keberadaan sebuah surga kecil yang sangat dirahasiakan keberadaannya. Dan memang, lokasi latar belakang film ini cukup eksotis. Lautnya semi biru-hijau. Cantik. Sepengetahuan Movielitas juga, pulau itu pun sudah cukup terkenal saat ini. Keseluruhan, bagi Movielitas masih biasa saja. Yang menonjol penampilan Leonardo Di Caprio yang memang tidak perlu diragukan kualitas aktingnya. The Beach (2000) - 6/10

Edisi Lebaran 2017

  Bagi yang tidak merayakan lebaran pastilah ada hal istimewa di hari raya Lebaran setiap tahunnya. Yaitu liburan . Dan, spesialnya liburan tahun ini edisi Lebaran **bagi yang bisa berlibur**, sedikit lebih panjang dari tahun sebelumnya dikarenakan satu dan lain hal. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, momen lebaran diisi dengan begadang, hibernasi, dan istirahat. Disela-sela kosong kegiatan rutin itu, belum beranjak dari tahun-tahun sebelumnya juga, bahwa libur lebaran tahun ini masih seputar membereskan rumah, menonton film-film lawas, dan sedikit belajar hal-hal baru untuk dieksekusi nanti setelah libur mendatang. Ciri khas mendekati malam takbir, pastinya hiruk dan pikuk. Ramai dimana-mana. Beberapa pusat perbelanjaan hingga tidak berani menutup dagangan karena diserbu pengunjung yang dirayu dengan promo diskon hingga malam hari. Untuk momen malam takbir sendiri, khusus tahun ini "sepertinya" lebih sepi dari tahun kemarin. Atau cuma perasaan saja. Entahla